Pulau Enggano, Wisata Eksotis dengan Pesona Alam yang Natural

Selain dapat menikmati berbagai keindahan laut, di tempat ini juga terdapat Taman Burung Gunung Nanua yang merupakan cagar alam. Keberadaan taman burung ini berguna untuk melindungi spesies endemic yang sangat langka, diantaranya adalah burung kacamata dan burung celepuk. Keberadaan fauna ini juga dapat memberikan kesan tersendiri ketika mengunjungi Pulau Enggano.

Untuk menuju kesana, pengunjung bisa menuju dermaga Pulau Baai yang berada tidak jauh dari pusat kota dan hanya sekitar 20 menit dari Bandara Fatmawati dengan kendaraan bermotor. Dari dermaga tersebut, pengunjung dapat menggunakan kapal untuk menyeberang di pulau Enggan.
Namun, di kawasan ini belum tersedia penginapan yang memadai. Biasanya wisatawan asing menginap di rumah-rumah warga sekitar dengan menemui kepala desa terlebih dahulu. Ketika ingin berkunjung ke tempat ini, siapkan perbekalan dan obat-obatan yang cukup.